Ayam Bakar Pasundan


Bahan :
1 ekor ayam kampung, potong menjadi 4 bagian
Air kelapa secukupnya
1/4 sdt garam
1/4 sdt merica bubuk
2 sdm minyak goreng
1 batang serai, memarkan
4 lembar daun jeruk

Bumbu yang dihaluskan :
8 butir kemiri
1 cm kunyit
6 buah cabai merah
6 butir bawang merah
1 cm jahe, iris
1 cm lengkuas

Cara membuat :
  1. Rebus ayam bersama air kelapa, garam dan merica
  2. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan bersama serai dan daun jeruk hingga harum
  3. Masukkan ayam, aduk hingga berbalut bumbu
  4. Bakar ayam sambil bolak balik hingga berwarna kecoklatan, angkat, sajikan hangat dengan sambal

Untuk 4 porsi

No comments:

Post a Comment